aku tidak tahu bermula dari apa yang membuat aku bisa begitu tersakiti oleh mu, apa karena aku menyukaimu ? ntahlah aku tidak mengerti akan rasa itu , yang aku tahu aku milik DIA yang terus beranggapan diriku memang sangat mencintainya namun hatiku kadang salah untuk mengartikan setiap ucapan yang keluar dari bibirku .
aku hanya menyukai setiap lekukan jiwa dan ragamu yang buat aku terpesona namun aku tidak bisa mengatakan itu cintaku padamu atau tidak.
aku menganggapmu layaknya teman biasa bersosok kakak yang bijaksana,tidak lebih rasa lain pun yang timbul dari benakku , karena aku tahu ini bukan saatnya untuk mencintaimu lebih dalam dengan kondisiku yang masih berikatan dalam satu ikatan pacaran.
aku tahu kalaupun hatiku bergejolak untuk tetap bersikap nekat mengagumimu dan merubah statusmu dari seorang KAKAK menjadi lelaki idaman dalam hatiku,akulah yang lebih terluka karena mengetahui cintamu bukan untukku.
ini juga bukan saatnya menyalahkan ataupun tersakiti oleh cinta yang memang tak pernah kuhendaki untuk datang,tapi ini masalah hatiku yang terlalu membiarkan semuanya menjadi buah bibir masyarakat disekelilingmu hanya karena satu kesalahpahaman yang membuatmu berfikiran sama dengan mereka.
aku tidak mengatakan diriku benar atas perasaan yang aku miliki melainkan sekedar membutuhkan sebuah pengertian untuk setiap kejadian yang membuat derajatmu yang menjulang semakin merendah akan kehadiranku. aku hanya ingin kau bisa bersikap biasa kembali seperti waktu aku mengenal kau dulu-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar